Minerva 150cc

Minerva R 150 VX Spesifikasi, Harga, Kelemahan, Test Ride. PT. Minerva Motor Indonesia (MMI) telah meluncurkan motor sport terbaru 2010 Minerva Sachs R 150 VX yang dibanderol dengan harga Rp. 16.500.000,- ( Enam belas juta lima ratus ribu rupiah ) on the road di Jakarta.

Kelebihan Minerva R 150 VX
Minerva Minerva mengklaim bahwa genarasi terbaru ini telah mengaplikasi beberapa fitur yang diunggulkan, sebut saja Projection Lamp, Digital Speedometer, Monosock Absorber, Sporty Muffler, Rear Disc Brake dan Twinker LED Lamp. Disain yang futuristik dan sporti dilengkapi dengan fitur-fitur canggih, menjadikan Minerva R 150 VX sebagai trendsetter baru dikelasnya.


Test Ride Minerva R 150 VX
Disela-sela acara test ride, Presiden Direktur PT. Minerva Motor Indonesia mengatakan, “Penambahan fitur yang cukup banyak adalah bentuk perhatian kami akan permintaan pasar di Indonesia yang sangat memperhatikan model dan fitur sebuah kendaraan. Fitur-fitur canggih seperti head lamp yang menggunakan Projection Light, lampu sein dengan LED lamp dan sistem upside down untuk suspensi depan diharapkan dapat menjadikan Minerva Sachs R 150 VX sebagai trendsetter dikelasnya,” jelas Kristianto.

Selain disisi tampilan, Minerva Sachs R 150 VX juga mengalami perubahan yang signifikan di sektor dapur pacunya. Berbekal mesin 150 cc SOHC dapat menghasilkan tenaga hingga 13.5 PS pada 9.500 rpm. Luaran tenaga motor ini sedikit lebih besar dibanding dengan Minerva R 150.

Sementara untuk mengatasi masalah getar, Minerva Sachs R 150 VX telah mengadopsi sistem Advanced Balancer shaft untuk mengurangi getaran pada mesin.

7 komentar:

kayak motor utk balapan...... liat harga nya... gigit lidah... mahal benar wak....

Benar wak,motor tu ala motor balap,tapi mendinganlah hrgnya 16jtan,dari pada hrg cbr150cc nah ntu bukan lg gigit lidah tapi gigit kaki hahaha

Ayas baru tew jenis Motor Minerva ini Boss, didaerah Ayas aja belum ada dealernya... hwehehe
Motornya siy emang Kereen BGT siy Boss...

Ayas aka bagio : Memang tidak banyak yas dealernya,ini motor kalau tidak salah asal produk german,harga agak enteng dibanding produk asal jepang honda. cuma kita tidak tahu ketahanan mesinnya,diketapang kalimantan barat ada satu yang saya liat memakainya,tapi saya dengar mesinnya sudah tidak enak didengar.

kalau menurut saya yang menggunakan minerva di ketapang kalimantan barat ini kurang perawatan saja,sehingga mesinnya kurang enak didengar,hehehe,maklum body motornya aja ala balap jadi dikebutin melulu hahahahaha

@Santo
Oww,,,Makanya kok belum ada yg Makek disini, tp kalo diliat Bodynya Balap gitu lama2 bs terkenal kok, Motor Jerman gitu loh...ya liat ketahanan mesinnya juga siy.. Hwehehe

Hemm...motor yang sanagt yahut, kapan saya bisa menikmati motor sekeren ini mas :D tapi kok Minerva ya. Coba kalau Yamaha, pasti mahal haha...

Ayub Adiputra : Model aja yahut,tapi masih mendingan pakai motor ayam eh salah motor bebek gitu...judulnya sama aja motor bermesin Ayub :)

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites