Produsen motor Honda mengeluarkan edisi spesial dari CBR1000RR. Di edisi spesial tersebut Honda melaburi motor Fireblade tersebut dengan sentuhan grafis layaknya motor Casey Stoner di arena MotoGP.
Pabrikan berlambang sayap pengepak tersebut mengeluarkan special edition CBR1000RR Repsol pada Fireblade tersebut khusus untuk para pecinta roda dua di negeri asal Stoner, Australia. Replika motor balap Stoner ini menurut Motorcycle News, hanya akan diproduksi terbatas yakni hanya sebanyak 170 unit saja. Tidak diketahui apa makna 170 di edisi khusus ini.
Para pemilik Fireblade edisi Stoner ini nantinya akan mendapat sebuah motor bermesin 1.000 cc yang dibalut grafis Repsol Honda. Motor ini akan diberi plakat khusus untuk menjaga keasliannya. Selain itu, para pembeli motor ini juga berhak atas penggunaan nomor 27 di motor tersebut yang merupakan nomor balap khas yang selalu digunakan oleh Stoner dan tidak lupa, Stoner pun akan memberikan tanda tangannya di motor ini.
0 komentar:
Posting Komentar